7+ Wisata Air terjun di Tawangmangu Harga Tiket Masuk

Air Terjun di Tawangmangu – Pesona waterfall atau air terjun di daerah Tawangmangu sudah tidak bisa diragukan lagi keindahannya. Suasana alam yang sejuk serta gemericik suara air yang jatuh dari ketinggian, menambah kesan nyaman dan sejuk, belum lagi suasana alam sekitar yang masih sangat alami. Bikin nyamaan pokoknyaa..

Beruntung lah kamu yang tinggal di daerah Jawa Tengah, terutama di daerah Tawangmangu yang sangat dekat dengan tempat wisata alam seperti air terjun.

Jika kamu para wisatawan yang sedang berkunjung di daerah Tawangmangu, sungguh sangat wajib datang ke tempat wisata air terjun di daerah ini, karena tempat wisata air terjun disini sangat cantik dan eksotis.

Baca juga:

Tempat Wisata Air terjun di Tawangmangu & Harga Tiket Masuk 2022-2023 Terbaru

Berikut waktubaca rekomendasikan 7 Tempat air terjun di Tawangmangu, dan beberapa info lengkap mulai dari Lokasi, Harga tiket masuk (Htm) dan fasilitas.

Air Terjun Grojogan Sewu Tawangmangu

  • Alamat: Jl. Raya Tawangmangu, Beji, Kec. Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57792
  • Htm: Rp. 20.000
  • Telepon:
  • Lokasi Google Maps: Klik disini
  • Jam buka: Buka setiap hari 08:00-17:00 WIB

Air terjun tertinggi di daerah Jawa Tengah ini yang berada di kecamatan Tawangmangu, kabupaten KarangAnyar memiliki ketinggian 81 Meter dengan debit air yang sangat deras.

Akses jalan menuju lokasi air terjun Grojogan sewu sangat mudah dan untuk sampai lokasi air terjun kamu harus menaiki 1.250 anak tangga, hmmm mantep kan..

Keindahan alam air terjun ini sangat mempesona dengan beberapa fasilitas yang cukup dibutuhkan pengunjung seperti, toilet, Mushola, tempat parkir dan fasilitas menarik lainnya.

Jika kamu ingin ingin mengujungi air terjun grojogan sewu ditahun 2020 akan dikenaka harga tiket masuk Rp. 18.000 per orang.

Info selangkapnya tentang Grojogan sewu

Air Terjun Jumog Tawangmangu

  • Alamat: Jln.dk berjo Berjo, Gandu, Berjo, Kec. Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57793
  • Htm: Rp. 20.000
  • Telepon: 081215823237
  • Lokasi Google Maps: Klik disini
  • Jam buka: Buka setiap hari 08:00-17:00 WIB

Air terjun kedua yang terkenal indah di daerah Ngargoyoso yang masih berada di Kabupaten Karanganyar yakni Air terjun Jumog memiliki suasana alam yang cantik.

Keindahan alam sekitar air terjun disini terlihat alami suasana yang sangat sejuk dan nyaman, membuat para pengunjung betah berlama lama.

Lokasi air terjun jumog sering dijadikan sebagai tempat foto foto seperti foto praweding dan juga sebagai tempat rekreasi alam keluarga.

Akses jalan menuju lokasi Air terjun Jumog sangat mudah dan beberapa fasilitas seperti Toilet, tempat parkir dan fasilitas lainnya cukup memadai.

Harga tiket masuk air terjun Jumog tawangmangu berkisar Rp. 15.000 per orang.

Air Terjun Parang ijo Tawangmangu

  • Alamat: Jl. Munggur Raya, Mlinggur, Girimulyo, Kec. Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57793
  • Htm: Rp. 10.000
  • Telepon: 0822-2564-7563
  • Lokasi Google Maps: Klik disini
  • Jam buka: Buka setiap hari 08:00-17:00 WIB

Air terjun ketiga yag terkenal di daerah Karanganyar ialah air terjun parang ijo yang memiliki tempat wisata alam menarik selain air terjun yakni wisata kolam renang.

Keindahan suasana air terjun tidak usah diragukan lagi, semua masih alami dan debit air sangat deras, Bukan hanya itu saja kamu bisa menikmati kuliner sembari melihat pemandangan air terjun yang hanya ber alaskan tikar dan meja saja, untuk harga makanan cukup terjangkau dan enak enak.

Akses jalan menuju lokasi air terjun parang ijo sangat mudah dari lokasi tiket kita hanya perlu berjalan beberapa menit saja.

Harga tiket masuk air terjun parang ijo sangat terjangkau untuk warga lokal Rp. 5.000 dan untuk harga tiket turis dikenakan biaya tiket masuk Rp. 10.000-, lalu untuk harga parkir kendaraan motor 2ribu dan 5ribu untuk mobil.

Air Terjun Sewawar Sedinding Tawangmangu

  • Alamat: Jalan Trengguli, Jenawi, Sekarang, Trengguli, Jenawi, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57794
  • Htm: Rp. 20.000
  • Telepon: 0821-3747-8604
  • Lokasi Google Maps: Klik disini
  • Jam buka: Buka setiap hari 08:00-17:00 WIB

Ketika kamu ingin mengunjungi wisata alam air terjun yang jarang atau sepi pengunjungnya mungkin Air terjun sewawar sedinding mungkin rekomendasi untuk kamu.

Air terjun yang masih berada di Kabupaten Karanganyar ini dulunya dikelola oleh warga setempat, namun pada tahun 2020 untuk mempermudah para pengunjung akses jalan jalan air terjun sewawar sedinding sekarang mudah dilalui kendaraan motor ataupun mobil.

Keindahan air terjun ini tidak kalah jauh dengan air terjun lainnya yang berada di daerah Tawangmangu, semua masih alami dan sangat sejuk, selain itu kamu disini bisa menikmati 2 air terjun sekaligus dalam 1 lokasi.

Harga tiket masuk air terjun sewawar sedinding sangat terjangkau kamu hanya perlu mengeluarkan biaya masuk Rp. 5.000 saja.

Air Terjun Jurang Sundo Tawangmangu

  • Alamat: Nglurah RT 02 RW 10, Nglurah, Tawangmangu, Kec. Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57792
  • Htm: GRATIS
  • Telepon: –
  • Lokasi Google Maps: Klik disini
  • Jam buka: Buka setiap hari 08:00-17:00 WIB

Air Terjun Jurang Sundo merupakan dari salah satu tempat wisata air terjun yang tersembunyi daerah Nglurah yang masih di Kecamatan Tawangmangu, Karanganyar.

Keindahan air terjun ini tidak seperti air terjun lainnya, debit air tidak terlalu deras dan kecil, namun suasana alam masih sangat alami dan tidak terlalu ramai, mungkin hanya beberapa orang saja yang tahu tempat air terjun ini.

Akses jalan cukup sulit karena belum dikelola sepenuhnya oleh masyarakat sekitar dan cara menuju lokasi air terjun jurang sundo harus menggunakan google maps dan wajib bertanya pada masyarakat sekitar.

Jangan berharap ada fasilitas lainnya seperti tempat parkir, kamu harus menitipkan kendaraan pada warga sekitar nglurah, Harga tiket masuk Gratis.

Air Terjun Gulingan Tawangmangu

  • Alamat: Area Sawah / Kebun, Sedayu, Kec. Grobogan, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah 58152
  • Htm: Rp. 3.000
  • Telepon: –
  • Lokasi Google Maps: Klik disini
  • Jam buka: Buka setiap hari 08:00-17:00 WIB

Waterfall gulingan atau Grojogan gulingan yang berada di kebun warga setempat di daerah Sedayu kecamatan Grobogan kabupaten Grobogan yang cukup dekat dengan daerah Tawangmangu.

Keindahan Air terjun ini yakni dari suasana tempat yang masih sangat alami dan debit air jatuh dari tebing bukit seperti kelambu menambah kesan cantik panoramanya.

Akses jalan menuju lokasi air terjun gulingan cukup sulit dan terjal, mungkin agak sedikit capek, karena kamu perlu berjalan kurang lebih 1 Km tapi setelah sampai capek kamu akan terbayar oleh keindahan air terjun yang berada di daerah sedayu ini.

Harga tiket masuk grojogan gulingan Rp. 3.000 per orang.

Air Terjun Jumog Putri Tawangmangu

  • Alamat: Gondosuli Kidul, Gondosuli, Kec. Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57792
  • Htm: Rp. 5.000
  • Telepon: –
  • Lokasi Google Maps: Klik disini
  • Jam buka: Buka setiap hari 08:00-17:00 WIB

Air terjun yang masih berada di daerah Tawangmangu ini memiliki lokasi yang sangat strategis dan mudah, kamu hanya perlu berjalan 100 meter saja dari jalan raya.

Cocok untuk kamu yang ingin menikmati keindahan air terjun untuk menghilangkan rasa jenuh dan galau dengan menikmati keindahan air terjun jumog putri.

Harga tiket masuk air terjun jumog putri cukup murah pengunjung akan dikenakan biaya masuk Rp. 5.000 – Rp. 10.000-, harga parkir kendaraan seperti mobil Rp. 10.000 dan Rp. 5.000 untuk motor.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *